"

Kontraktor Spesialis Atap/Kanopi Membrane

Tampilkan postingan dengan label Masjid. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Masjid. Tampilkan semua postingan

Konstruksi Atap Membrane Halaman Masjid Jakarta Timur


  

Membrane Kerucut
Atap Membrane Terpasang

Atap Membrane Terpasang



Video Proses Konstruksi


Eksisting & Kebutuhan

Pada pertengahan tahun 2021, kami dipercaya oleh DKM salah satu Masjid di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, untuk mendesain dan membangun atap dihalaman depan Masjid. Tujuan pembuatan atap dihalaman ini adalah untuk menambah kapasitas Masjid terutama saat mengadakan Sholat Jumat & Sholat Hari Raya.  


Kondisi Eksisting


Kondisi eksisting Masjid sudah memiliki kanopi yang sudah sejak lama dipasang dilokasi ini. Kanopi lama yang digunakan berupa kanopi policarbonate melengkung dengan tiang-tiang penyangga berupa besi 3" serta pondasi. Kondisi kanopi lama juga sudah mulai tidak baik karena banyak bocor disana sini dan besi nya banyak yang mengalami karat. Karena itu para pengguna Masjid yaitu Masyarakat & Pengurus Masjid menginginkan dengan segera dibuatkan atap pengganti yang lebih baik. Kami Pesona Membrane dipercaya untuk mendesain sekaligus membangun atap yang akan membantu memberikan kenyamanan dalam beribadah bagi masyarakat Rawamangun.



Kondisi Eksisting



Fabrikasi Tiang & Rangka Baja


Pondasi & Fabrikasi


Langkah pertama yang kami lakukan adalah menentukan titik-titik pondasi yang memungkinkan untuk ditanam dilokasi. Penentuan titik pondasi ini harus dikoordinasikan dengan pengurus masjid karena terdapat titik-titik kritis yang memungkinkan atau tidaknya ditempatkan pondasi. Selain itu Penentuan titik-titik pondasi berarti juga akan menentukan posisi tiang. Diupayakan agar penentuan titik-titik tiang ini tidak menghalangi jalur sirkulasi para pengguna. 

Sementara di Workshop kami langsung memulai mendatangkan material untuk kami lakukan progres fabrikasi. Proses fabrikasi ini memerlukan gambar yang sudah fix serta gambar kerja yang detail supaya penerapannya dilapangan dapat dilakukan tanpa banyak menghadapi kendala. Di Workshop kami memproduksi bentangan-bentangan kremona, rangka-rangka serta plat yang akan dirakit dilokasi.



Fabrikasi Tiang & Rangka Baja



Fabrikasi Tiang & Rangka Baja



Pengecatan Tiang & Rangka



Proses Pendirian Tiang & Kremona



Proses Pendirian Tiang & Kremona


Pengerjaan di Lokasi


Penggalian pondasi dilakukan ketika proses fabrikasi sedang berjalan, dilokasi Masjid, penggalian pondasi dilakukan dengan hati-hati agar tidak mengganggu struktur masjid yang sudah ada. Selain itu terdapat juga saluran air yang mengalir dekat dengan titik pondasi kami. 

Setelah fabrikasi selesai 85%, kami membawa rangka & kremona yang sudah dibuat untuk dipasang dilokasi. Persiapan pemasangan membutuhkan scafolding, tambang, katrol dan pegawai ekstra. Scafolding disusun dilokasi untuk memudahkan penaikkan struktur-struktur kremoda yang sudah dirakit di Workshop. Dengan perhitungan yang matang, pertemuanm semua truss masuk dan bertemu di lingkaran puncak.



Proses Pemasangan Rangka Atap



Proses Pemasangan Rangka Atap




Proses Pemasangan Rangka Atap



Proses Pemasangan Rangka Atap


Bagian puncak atap tidak kami tutup begitu saja, melainkan ada permintaan untuk membuat jalur angin supaya bagian bawah atap ini tidak pengap. Karena atap yang cukup luat kurang lebih 165 meter persegi, bagian bawah atap ini penting untuk mendapat sirkulasi udara dengan baik. Karena itu kami membuatkan celah dan atap tambahan berupa kerucut diatas atap utama. 

Keberadaan atap ini membantu memberikan sirkulasi udara yang baik serta cahaya matahari yang cukup agar bagian bawah atap ini tidak berasa pengap atau panas. Hasilnya atap kecil ini dapat menjadi kubah tambahan sekaligus celah yang cukup untuk sirkulasi udara dan pencahayaan di siang ataupun malam hari. 

Penyelesaian Pekerjaan


Setelah progres kurang lebih selama 2 bulan, akhirnya atap membrane pelataran masjid ini selesai. Hasil karya ini mendapatkan apresiasi yang sangat baik dari DKM dan masyarakat Rawamangun. Atap yang kami bangun dapat digunakan dan menambah kenyamanan dalam beribadah. 



Proses Pemasangan Rangka Atap



Proses Pemasangan Atap Membrane



Proses Pemasangan Atap Membrane



Atap Membrane Terpasang


Konstruksi Atap Membrane Halaman Masjid Jakarta Timur

Atap Membrane Terpasang



Konstruksi Atap Membrane Halaman Masjid Jakarta Timur
Atap Membrane Terpasang


Konstruksi Atap Membrane Halaman Masjid Jakarta Timur
Atap Membrane Terpasang

Membrane Masjid
Atap Membrane Terpasang



Hubungi Kami untuk keperluan atap membrane di bangunan ibadah lingkungan Anda. Berbagai klien ternama telah membuktikan kepuasan dengan menggunakan layanan kami. Sekarang waktunya untuk kami melayani Anda, hubungi kami sekarang untuk survey & konsultasi gratis di Lokasi Anda. Buktikan penawaran & pelayanan kami yang terbaik


klien pesona membrane


Beberapa karya kami yang lain :



Pesona Membrane :
Call/Wa : 0812-9377-9257
Email : pesonamembrane@gmail.com






Atap Membrane Selasar Masjid Cibubur, Jakarta Timur


 

Atap Membrane Terpasang di Selasar Masjid


Bulan ketiga tahun 2021 kami ditugaskan membantu melaksanakan proses konstruksi atap membran pada sebuah masjid di kawasan Cibubur, Jakarta Timur. Keberadaan masjid merupakan sarana ibadah yang berada didalam perumahan yang cukup luas. 

Sehari-harinya Masjid ini merupakan tempat sarana beribadah dan bersosialisasi warga perumahan. Perbaikan dilakukan untuk menambah kapasitas parkir Masjid. Selain itu ditambahkan juga area pejalan kaki atau selasar yang menghubungkan gerbang dengan bangunan utama. 




Fabrikasi Rangka Besi di Workshop



Fabrikasi Rangka Besi di Workshop



Pemasangan Rangka di Lokasi



Finishing Rangka di Lokasi

Kebutuhan Atap

Untuk menambah kenyamanan pengguna direncanakan akan dibangun naungan atap pedestrian menggunakan bahan membran. Atap pedestrian ini lah yang ditugaskan oleh pengurus Masjid untuk dibangun oleh tim kami. Pengurus menginginkan agar naungan pedestrian menggunakan kolom-kolom pedestal yang telah ditempatkan dilokasi. Dari kolom pedestal ini kami menempatkan titik-titik baseplat serta tiang-tiang penopang atap. 


Produksi Besi Tiang & Rangka 

Tiang-tiang pedestal ditempatkan dan dirangkai dengan rangka penopang atap. Tiang-tiang yang terdiri dari besi 4" dirangkaikan dengan rangka atap besi 2,5" dan ditempatkan sepanjang jalur pedestrian. Produksi besi-besi tiang dan rangka beserta baseplat kami lakukan di bengkel atau workshop. Didalam workshop kami melakukan pemotongan, pengelasan dan pengerjaan finishing sinkromat beserta cat dasar. Pengerjaan finishing dan cat dasar dilakukan di workshop agar dilokasi tidak memakan waktu lama dan diharapkan cat tidak mencemari area-area sekitar. 


Atap Membrane Terpasang pada Rangka



Finishing Akhir Rangka dan Atap Membrane

Perakitan Atap Membran

Setelah rangka terpasang, kami melanjutkan proses pengerjaan dengan merakit atap membran beserta perangkat-perangkatnya. Atap membran dengan jenis AGTex dengan grammasi 750 kami potong dan sambung sesuai dengan ukuran rangka terpasang. Pengerjaan atap membran dan perangkatnya membutuhkan tenaga ahli membran yang menjamin bahwa hasil pembentukan atap sesuai dengan ukuran rangka. Jika perakitan atap membrane terdapat selisih akan membuat hasil pemasangan tidak optimal dan mudah mengalami kerusakan dikemudian hari. 


Pemasangan & Finishing di Lokasi

Dilokasi ini kami harus menyatukan atap membran dengan gerbang masjid serta dengan bangunan utama masjid. Karena sebagai naungan pedestrian atau pejalan kaki, naungan atap tidak boleh terputus atau memiliki celah. Karena itu kami menggunakan teknik placing dan sealent untuk menjaga agar aliran air tidak memasuki area pedestrian ini serta hubungan antara gerbang dengan bangunan utama dapat ternaungi dengan baik. 


Finishing Akhir Rangka dan Atap Membrane



Atap Membrane Terpasang di Selasar Masjid



Atap Membrane Terpasang di Selasar Masjid


Atap Membrane Terpasang di Selasar Masjid



Segera hubungi kami untuk kebutuhan atap membran dilokasi anda. Kami akan memberikan hasil terbaik dengan bahan-bahan yang berkualitas. Pengerjaan tim kami mengutamakan kualitas pengerjaan dan kualitas bahan agar hasil pemasangan dapat bertahan hingga 15 tahun. 


Kontak Kami, Pesona Membrane :
Call/WA : 0812-9377-9257
pesonamembrane@gmail.com